Pedoman syar’i pelindung diri dari wabah corona

Di awal bulan Sya’ban ini (1441 H) ada sebuah hadiah berharga dari Syaikh Ibrahim bin Amir ar-Ruhailiy hafizhahullahu. Beliau menyusun sebuah buku yang berisi beberapa sebab Syar’i dalam membentengi diri dari wabah corona. Nasihat seperti ini sangat berharga di tengah tersebarnya wabah yang hanya Allah semata yang Maha tahu kapan kesudahannya. Dan alhamdulillah kini telah hadir versi terjemahannya di tengah-tengah kita . Silakan diunduh melalui tautan di bawah ini. Silakan dibaca dan diamalkan isinya. Insyaallah sangat bermanfaat bagi kita semua.

Lanjutkan membaca Pedoman syar’i pelindung diri dari wabah corona

6 PILAR BUKTI BUTUHNYA HAMBA KEPADA ALLAH DI MASA-MASA SULIT

Berikut ini buku kecil karya Syaikh kami Syaikh Sholeh bin Abdullah al-‘Ushoimiy hafizhahullahu yang berisi enam pilar penting yang menjelaskan akan butuhnya seorang hamba kepada Allah ta’ala, terkhusus di saat-saat genting dan sulit. Tulisan ini aslinya merupakan nasihat singkat seputar wabah corona yang yang akhir-akhir ini viral di mana-mana. Semoga bermanfaat bagi kita semua, dan semoga Allah ta’ala melindungi dan menjaga kita dari wabah ini dan segera mengangkatnya. Aamiin.

Teks asli berbahasa Arab: http://bit.ly/2TPtDHw

Buku terjemahan berbahasa Indonesia: http://bit.ly/39V2HeS

10 Wasiat agar terhindar dari wabah

Berikut ini sepuluh wasiat agar terhindar dari wabah virus corona khususnya, dan secara umum dari wabah-wabah lainnya. Tulisan ini karya Prof. Dr. Syaikh Abdurrazzaq bin Abdulmuhsin al-Badr hafizhahumallahu, seorang ulama putra seorang ulama kenamaan dari kota Madinah Nabawiyyah.

Silakan diunduh dan dibaca lalu diamalkan. Insyaallah sangat bermanfaat bagi kita semua. Baarokallahu fiikum.

Link kitab berbahasa arab: http://bit.ly/2U0DDfS

Link terjemahan berbahasa Indonesia: http://bit.ly/2U7SB3E